Inventarisasi Dekapoda di Sungai Katoman Desa Ranah Baru Kecamatan Kampar Kabupaten Kampar, Riau
DOI:
https://doi.org/10.31258/Keywords:
Dekapoda, Identifikasi, Karakter Morfometrik, Karakter MeristikAbstract
Sungai Katoman merupakan sungai dangkal dengan dasar berpasir, berkerikil dan berarus lamban sehingga mendukung untuk kehidupan dekapoda. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis dekapoda yang hidup di Sungai Katoman karena belum ada informasi tentang jenis dekapoda yang terdapat di sungai tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei. Pengambilan sampel dilakukan sebanyak satu kali dalam seminggu selama sebulan dari bulan Juli-Agustus 2023 menggunakan alat tangkap bubu. Berdasarkan hasil identifikasi terdapat 3 spesies dekapoda di sungai tersebut yaitu Parathelphusa pardus, Macrobrachium mammillodactylus dan Cherax quadrinacatus. P.pardus ditandai dengan adanya pola totol-totol seperti pola pada macan tutul yang tersebar pada karapas dan chelanya, bentuk karapasnya cembung, mempunyai 2 duri branchial serta kaki jalan yang pendek. M. mammillodactylus ditandai dengan scaphocerite yang panjangnya kurang dari panjang rostrum, gerigi pada bagian dorsal rostrum 9-11 sedangkan pada bagian ventral berjumlah 3-6 dan mammilosetae pada bagian dactylus. C.quadrinacatus memiliki 4 rostral carina pada cephalone yang berbentuk seperti bukit, aerola yang lebar dan 3 duri hepatic pada karapasnya. Terjadi persaingan antara C.quadrinacatus dengan M. mammillodactylus terlihat dari jumlah hasil tangkapan yang hampir dua kali lipat karena kedua spesies hidup, mencari makan dan berada di niche (relung ekologi) yang sama.
Downloads
References
Bauer, R.T., & Martin, J.W. (1989). Crustacean Sexual Biology. Columbia University Press
Harahap, F.R., Kardhinata, E.H., & ZNA, H.M. (2017). Inventarisasi Jenis Udang di Perairan Kampung Nipah Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai Sumatera Utara. BIOLINK (Jurnal Biologi Lingkungan Industri Kesehatan), 3(2): 92-102.
Hasibuan, S.K. (2016). Habitat dan Relung dalam Ekologi. Labuhan Batu. Yayasan Universitas Labuhan Batu.
Martens, G.F.V. (1868). About Some New Crustaceans. Monthly Reports of the Royal Prussian Academy of Sciences in Berlin, 1868: 608-615.
Morgan, G.J. (1997). Freshwater Crayfish of The Genus Euastacus Clark (Decapoda Parastacidac) from New South Wales, With a key to all Species of The Genus. Kurnell, Australia. Records of the Australian Museum, Supplement, 23:1-110
Mulyati, T.F., Fahri & Annawaty, A. (2016). Inventarisasi Udang Air Tawar Genus Caridina di Sungai Poboya Palu, Sulawesi Tengah. Natural Science: Journal of Science and Technology, 5(1).
Ng, P.K.L. (2006). The Freshwater Crabs of Sulawesi, with Descriptions of Two New Genera and Four New Species (Crustacea: Decapoda: Brachyura: Parathelphusidae). The Raffles Bulletin of Zoology, 54(2): 381-428
Ng, P.K.L., & Riady, R. (2016). Parathelphusa pardus, a New Species of Lowland Freshwater Crab from Swamps in Central Sumatra, Indonesia (Crustacea: Brachyura: Gecarcinucidae). Zootaxa, 4084(4): 495-506
Overton, J.L., Macintos, D.J., & Thorpe, R.S. (1997). Multivariate Analysis of the Mud Crab Scylla serrata (Brachyura: Portunidac) from Four Locations in Southeast Asia. Marine Biology, 128: 55-62.
Riady, R., Mahatma, R., & Windarti, W. (2014). Inventarisasi Kepiting Air Tawar di Kecamatan Kampar Utara Kabupaten Kampar Provinsi Riau. JOM: Jurnal Online Mahasiswa Unri
Tinambunan, M., Ramadhan, F., Lisna, L., Sulaksana, I., Nelwida, N., & Farizal, F. (2021). Perbedaan Lama Perendaman Bubu Lipat Terhadap Hasil Tangkapan Kepiting Bakau (Scylla Serrata) di Kelurahan Kampung Laut. Ilmu Perairan (Aquatic Science), 9(3): 192-200.
Tirtadanu, T., & Chodrijah, U. (2020). Laju Tangkap, Karakteristik Biologi dan Status Pemanfaatan Udang Jerbung (Penaeus merguiensis De Mann, 1988) dan Udang Dogol (Metapenaeus affinis H. Milne Edwards, 1837) di Perairan Cilacap. Jurnal Penelitian Perikanan Indonesia, 26(1): 47-58.
Windarti, W., Putra, R.M., & Efawani. (2019). Buku Ajar Biologi Krustasea. Fakultas Perikanan dan Kelautan Universitas Riau. Pekanbaru.
Wowor, D. & Choy, S. (2001). The Freshwater Prawns of the Genus Macrobrachium Bate, 1868 (Crustacea: Decapoda: Palamonidae) from Brunei Darussalam. The Raflles Bulletin of Zoology, 49(2): 269-289